Random Posts

Duet Ganjar dan Erick Dinilai Sebagai Sosok Pemimpin Konseptor dan Teknokratis


Duet Ganjar Pranowo-Erick Thohir membuat publik heboh jelang Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024. Keduanya dipandang sebagai duo konseptual dan teknokratis oleh pengamat politik yang juga pegiat media sosial Juari Prayanto atau Mazdjo Pray pada Sabtu, (31/12/22).

“Menurut hasil survey yang dilakukan oleh masyarakat Ganjar Pranowo, Erick Thohir adalah pasangan yang ideal. Kalau kita bicara prestasi pemimpin muda ini, wajar saja,” terang Mazdjo Pray.

Mencontoh hasil survei nasional baru-baru ini dari Lembaga Survei dan Polling Indonesia (SPIN), duet Ganjar- Erick menjadi pilihan masyarakat dalam simulasi pasangan tersebut. Pasangan ini tampil sebagai tokoh pilihan masyarakat saat berhadapan dengan duet Prabowo Subianto dan Muhaimin Iskandar.

Ganjar- Erick memiliki polling dengan 55,8 persen dan Prabowo Subianto - Muhaomin Iskandar dengan 40,1 persen.

Menurut survey yang dilakukan program The Matchmaker detikcom, masyarakat lebih memilih Ganjar- Erick dibandingkan skema pasangan lainnya.

Ganjar Pranowo - Erick Thohir tercatat 1216 vote. Sedangkan skema lainnya yakni Prabowo Subianto - Ganjar Pranowo dan Ganjar Pranowo - Ridwan Kamil tertinggal jauh.

Dua skema ini hanya mendapat 285 dan 248 suara masyarakat. Karena itu, Mazdjo Pray menyatakan duet Ganjar Pranowo-Erick Thohir merupakan sosok pembaharu pilihan masyarakat.

Keduanya telah menunjukkan pengalaman kepemimpinan yang mumpuni untuk memimpin Indonesia dan memiliki rekam jejak yang sangat baik. Ganjar Pranowo sebagai Gubernur Jawa Tengah (Jateng) dan Erick Thohir sebagai Menteri BUMN.

“Kombinasi Ganjar Pranowo dan Erick Thohir, kombinasi yang memiliki basis massa besar dan kuat di akar rumput. Dengan Erick Thohir yang sukses sebagai menteri dan teknokrat muda,” pungkas Mazdjo Pray.

Post a Comment

0 Comments